Rabu, 26 September 2018

contoh review jurnal keperawatan

Judul
HUBUNGAN KEBIASAAN MEROKOK DENGAN KEJADIAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI INSTALASI CVBC RSUP PROF DR. R.D. KANDOU MANADO
Jurnal
e-journal Keperawatan (e-Kp)
Volume & Halaman
Volume 4 Nomor 2, Juli 2016
Tahun
2016
Penulis
Ahmad Taufik Rahim Rina M. Kundre Reginus T. Malara
Reviewer
Chris Hendri Stevano (201601P18)


Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kebiasaan merokok dengan kejadian penyakit jantung koroner.

Subjek Penelitian
Subjek  dalam penelitian ini adalah seluruh pasien yang merupakan perokok di ruang CVBC RSUP. Prof. Dr. R.D. Kandou Manado yang berjumlah 70 pasien.
Metode Penelitian
Desain penelitian yang digunakan adalah survey analitik dengan pendekatan  cross sectional. Penelitian cross sectional adalah suatu penelitian untuk mempelajari dinamika korelasi dengan cara mengumpulkan data mengenai kebiasaan merokok sebagai variabel independen (bebas) dan kejadian penyakit jantung koroner (PJK) sebagai variabel dependen (terikat) yang dikumpulkan secara sesaat dalam satu kali waktu atau dalam waktu yang bersamaan
Definisi Operasional Variabel Dependen
variabel dependen yaitu penyakit jantung koroner
Cara & Alat Mengukur Variabel Dependen
·         Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode teknik purposive sampling.
·         Wawancara
Definisi Operasional Variabel Independen
Variabel independen dalam penelitian ini adalah kebiasaan merokok.
Hasil Penelitian
Usia responden terbanyak ada pada rentang 46 – 55 tahun (lansia awal), responden berjenis kelamin laki-laki lebih banyak dari responden berjenis kelamin perempuan, dan lama merokok paling banyak adalah ≥ 10 tahun.  Responden dengan kebiasaan merokok berat lebih banyak menderita penyakit jantung koroner dibandingkan kebiasaan merokok sedang maupun ringan. Banyaknya responden yang menderita penyakit jantung koroner dibandingkan yang tidak menderita penyakit jantung koroner. Ada hubungan signifikan antara kebiasaan merokok dengan tingkat kejadian penyakit jantung koroner di Instalasi CVBC RSUP Prof. Dr. R.D. Kandou Manado.
Kekuatan Penelitian
Kekuatan penelitian ini adalah alat yang digunakan dalam penelitian berupa wawancara yang cukup mudah digunakan oleh subjek penelitian sehingga dalam pengambilan datanya tidak dibutuhkan waktu yang lama.
Kelemahan Penelitian
Kelemahan penelitian ini adalah keterbatasan waktu peneliti dan beberapa hambatan dalam penelitian maka responden yang di dapat adalah sebanyak 53 responden.







1 komentar:

  1. The 3 Titanium vs Stainless Steel Blade - The Art Of
    I had a long history with the stainless titanium hair straightener steel blades and apple watch titanium it's been pretty impressive for me with the 2017 ford focus titanium Blade design. I really like titanium piercings the steel chi titanium flat iron and

    BalasHapus

Naska Role Play dan Makalah Komunikasi Terapiutik Di UGD

  BABI PENDAHULUAN 1.1    Latar Belakang Komunikasi terapeutik merupakan salah satu cara untuk memberikan informasi yang akurat dan ...